News

Waka Divre Jateng Tinjau Petugas Lapangan di KPH Randublatung

Advertisements
Waka Divre Jawa Tengah tinjau petugas di KPH Randublatung.

Blora – Dalam rangka kesiapsiagaan Lebaran, Waka Divre Jawa Tengah, A. Fajar Agung melakukan kunjungan ke Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Randublatung pada Jumat (4/4/2025).

Kunjungan tersebut bertujuan untuk memberikan semangat dan motivasi kepada petugas lapangan yang bertugas menjaga keamanan hutan selama Lebaran.

Advertisements

Waka Divre Jawa Tengah, A. Fajar Agung, didampingi oleh Kepala Departemen Operasional, Didiet, dan tim Divre Jawa Tengah, mengunjungi tiga posko, yaitu Posko 22 RPH Banyuasin BKPH Ngliron, Posko 06 RPH Soko BKPH Kedungjambu, dan Posko 77 RPH Bodeh BKPH Beran.

Dalam kunjungannya, Waka Divre Jawa Tengah memberikan bantuan sembako kepada petugas lapangan sebagai bekal selama bertugas di posko.

Advertisements

Administratur KPH Randublatung, Herry Merkussiyanto Putro, menyampaikan bahwa KPH Randublatung memiliki 14 posko induk dan 45 personil yang tersebar di setiap posko untuk menjalankan tugas patroli dan pemantauan.

Waka Divre Jawa Tengah, A. Fajar Agung dalam pembinaannya menyampaikan bahwa kunjungan tersebut bertujuan untuk memberikan support kepada petugas lapangan yang sudah bekerja keras menjaga keamanan hutan.

Advertisements

Beliau juga menyampaikan bahwa KPH Randublatung merupakan salah satu KPH yang memberikan pendapatan besar kepada perusahaan dan negara.

Kadep Operasional Divre Jawa Tengah, Didiet juga menyampaikan bahwa peran petugas lapangan sangat penting dalam menjaga keamanan hutan dan lingkungan.

Advertisements

Beliau mengajak petugas lapangan untuk meningkatkan loyalitas, dedikasi, dan kompetensi diri dalam menjalankan tugas. ***

Advertisements

Silahkan Komentar