News

Sampaikan Visi Misi, Simak 99 Hari Kerja Pertama Bupati Blora

Advertisements
Rapat Paripurna Kabupaten Blora di ruang rapat paripurna DPRD Blora, Selasa (4/3/2025).

Blora – Bupati Blora Arief Rohman dalam rapat paripurna Kabupaten Blora menyampaikan visi misi-nya masa jabatan 2025-2030. Dalam pidatonya dia menyampaikan akan melaksanakan 99 hari kerja pertama melalui 9 program prioritas.

“Kami yakin dan optimis bahwa ketika kita bersama-sama insyaallah akan bisa mewujudkan apa yang menjadi visi-misi kami,” ucapnya, Selasa (4/3/2025).

Advertisements

Dikatakannya saat berpidato menyampaikan visi misi dalam rapat paripurna Kabupaten Blora di ruang rapat paripurna DPRD Blora. Arief bersama Wakil Bupati Blora Sri Setyorini mengaku siap menjalankan tugas memimpin Blora 5 tahun ke depan.

“Visi kami adalah Sesarengan Mbangun Blora Maju dan Berkelanjutan. Dengan mengusung 6 misi,” ucap Arief.

Advertisements

6 Misi Bupati Blora

1. Mewujudkan infrastruktur yang merata dan berkualitas dan berkelanjutan.

Advertisements

2. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

3. Meningkatkan produktivitas daerah sektor pertanian, peternakan, UMKM, dan investasi.

Advertisements

4. Mewujudkan pemerintahan yang berintegritas, adaptif dan kolaboratif.

5. Memperkuat ketahanan sosial budaya, ekonomi dan ekologi.

Advertisements

6. Menciptakan lingkungan yang kondusif untuk investasi, stabilitas ekonomi, dan pembangunan yang berkesinambungan.

Arief akan mengawali kinerjanya dalam 99 hari kerja pertama yaitu dengan melaksanakan 9 program prioritas.

Advertisements

“Untuk mengawali kinerja kami dalam 99 hari pertama sejak kita menyampaikan pidato ini, nanti insyaallah akan kita laksanakan 9 program prioritas,” jelasnya.

Hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Blora Sri Setyorini, Ketua DPRD, Wakil Ketua DPRD dan anggota DPRD Blora, Kapolres, Dandim, Kajari, Ketua Pengadilan Negeri, Sekda, Kepala Perangkat Daerah, Pimpinan Parpol, Ormas, Ketua KPU, Ketua Bawaslu, tokoh agama dan masyarakat, perwakilan perguruan tinggi, serta awak media.

Advertisements

Berikut 9 program prioritas yang akan dijalankan dalam 99 hari kerja pertama.

9 Program Prioritas

Advertisements

1. Ngopeni Kadang Kekurangan dan Kelompok Rentan

a. Pemberian BPJS ketenagakerjaan kaum rentan atau kurang mampu.

Advertisements

b. Launching BPJS kesehatan di RSUD Samin Surosentiko Randublatung.

c. Gerakan kotak sedekah di masing masing Unit Pengumpul Zakat (UPZ).

Advertisements

2. Blora Creative Space, Investasi Mudah dan Gawean Gampang

a. Launching industri di Purworejo Kecamatan Blora.

Advertisements

b. Industri pengelolahan batu kapur gamping ‘Pentawira’ di Kecamatan Jiken.

c. Gebyar UMKM selama Ramadan 1446 Hijriah.

Advertisements

3. Meningkatkan Kualitas SDM

Menyusun buku ajar program Sekolah Sisan Ngaji (SSN).

Advertisements

4. Perempuan Blora Berdaya

Musrenbang Gen-Z dan kelompok rentan.

Advertisements

5. Pelayanan Publik Prima dan Blora Award

a. Digitalisasi Mall Pelayanan Publik (MPP).

Advertisements

b. Bupati ngantor di Pelayanan Publik (RSUD, Puskesmas, MPP).

c. Launching aplikasi SIMPATIK (Sistem Rekomendasi Penelitian Kabupaten).

Advertisements

d. Blora Data Center pengganti Satu Data Blora.

6. Membangun Lingkungan/Wilayah yang Kondusif

Advertisements

a. Serap aspirasi ngopi bareng series dengan Parpol, Ormas dan wartawan.

b. Sarasehan ormas yang dirangkaikan dengan penandatanganan deklarasi damai dan launching aplikasi Sistem Jaringan Masyarakat dan Partai Politik (SIJEMPOL).

Advertisements

7. Pupuk Cukup, Petani dan Peternak Mandiri ‘Menuju Blora Mandiri Pangan’

a. Diversifikasi pangan.

Advertisements

b. Launching duta pangan milenial di setiap desa.

c. Pencanangan desa pertanian organik.

Advertisements

d. GERBANG BLORA (Gerakan Pengembangan Buah Lokal Nusantara).

e. Budidaya Ikan Menggunakan Kolam Terpal (Bioflog).

Advertisements

8. Inovasi Peningkatan Pendapatan Daerah

a. Launching e-parkir GORB.

Advertisements

b. Launching e-parkir pasar Sido Makmur.

9. Dalane Sansaya Alus lan Padang, Banyune Mili Terus

Advertisements

Launching gerakan sedekah pohon. (red/iam)

Advertisements

Silahkan Komentar